Penyebab dan Cara Atasi Jaringan Internet Hilang Meski Kuota Masih Banyak

24 Januari 2023
Penyebab Jaringan Internet Hilang

Pernahkah kamu merasa kesal saat sedang asyik ngobrol lewat WhatsApp call, tetapi tiba-tiba muncul tulisan “menghubungkan” padahal kuota masih banyak? Hal seperti ini memang terasa mengganggu dan menjengkelkan, ya. Namun, tahukah kamu apa penyebab jaringan internet hilang meski kuota masih banyak? Bagaimana cara atasi jaringan internet hilang ini?

Yuk, simak ulasan lengkapnya dalam artikel ini.

Penyebab Jaringan Internet Hilang
Sumber : Envato

Penyebab Jaringan Internet Hilang Meski Kuota Masih Ada

Jaringan internet yang tiba-tiba hilang bisa disebabkan oleh faktor eksternal, seperti cuaca buruk atau faktor internal, karena adanya masalah pada ponsel. Secara umum, berikut beberapa penyebab hilangnya jaringan internet yang paling sering terjadi.

Berada di luar jangkauan sinyal internet

Penyebab pertama kamu kehilangan sinyal internet adalah karena faktor geografi dan alam. Ini biasanya terjadi ketika kamu berada di kawasan pantai atau pegunungan. Hal ini karena di daerah-daerah tersebut masih jarang tower jaringan.

Selain itu, jika kamu tinggal di kawasan yang jauh dari menara atau tower jaringan, kekuatan sinyal internet yang kamu dapatkan juga melemah.

Kerusakan tower jaringan

Jika sinyal internet yang tadinya lancar tiba-tiba melemah atau bahkan menghilang, hal yang patut dicurigai adalah adanya kerusakan tower jaringan yang ada di sekitar rumah kamu.

Berada di dalam bangunan yang memengaruhi sinyal

Ternyata jenis bangunan yang kamu kunjungi juga bisa memengaruhi kekuatan sinyal. Jika berada di dalam ruangan atau bangunan yang penuh dengan logam, akses sinyal internet kamu akan sepenuhnya terblokir. Sementara itu, saat berada di bangunan yang terbuat dari beton, baja, atau kaca, kekuatan sinyal internet akan melemah.

Cuaca yang memburuk

Penyebab jaringan internet hilang berikutnya adalah cuaca yang memburuk. Hujan yang sangat lebat dapat mengganggu proses penerimaan gelombang elektromagnetik pada ponsel kamu. Hal inilah yang membuat koneksi internet pada smartphone memburuk.

Kapasitas baterai yang lemah

Beberapa jenis smartphone akan kehilangan sinyal internet ketika kapasitas baterainya melemah, sedangkan melemahnya kapasitas baterai ini juga bisa dipengaruhi oleh jaringan internet yang tidak stabil. Oleh karena itu, banyak orang memilih menggunakan WiFi agar jaringan internet yang ditangkap lebih stabil dan baterai ponsel tidak cepat habis.

Baca juga: Cara Mudah Bisnis Paket Data dengan Modal Minim

Cara Mengatasi Jaringan Internet Hilang

Berikut beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi penyebab jaringan internet hilang.

Mengaktifkan mode airplane

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk memperbaiki masalah koneksi internet pada smartphone adalah dengan mengaktifkan mode pesawat. Lakukan ini selama beberapa detik. Kemudian, matikan mode pesawat tersebut. Hal ini bertujuan untuk me-refresh jaringan internet provider.

Melakukan setting ulang APN

Jika cara pertama tidak berhasil, kamu bisa melakukan cara berikutnya dengan mengatur ulang APN. Dalam pengaturan ulang APN ini, jangan mengganti APN yang sudah ada. Akan tetapi buatlah APN baru, sesuai dengan provider yang kamu gunakan.

Cek kartu SIM

Hal selanjutnya yang bisa kamu lakukan jika sinyal internet tiba-tiba hilang padahal kuota masih banyak adalah dengan mengecek kartu SIM. Kartu tersebut bisa mengalami masalah ketika kuningannya tergores atau ada kotoran yang menempel. Oleh karena itu, pastikan kuningan kartu SIM dalam kondisi baik dan bersihkan dari kotoran yang menempel.

Bawa keluar ruangan

Jika berada di dalam ruangan tertutup atau bangunan yang terbuat dari baja, besi, kaca dan banyak logam, kamu bisa keluar ruangan terlebih dahulu. Selain itu, kamu juga bisa mencari area yang dekat dengan jendela atau pintu untuk mendapatkan sinyal internet yang lebih kuat.

Restart smartphone

Cara kerjanya sama dengan mengaktifkan mode airplane. Dengan menekan tombol restart, ponsel akan melakukan refresh dan mencari koneksi yang lebih baik. Cara ini memang sepele, tetapi cukup berhasil di beberapa jenis smartphone.

Hubungi call center

Jika berbagai cara sudah dilakukan, tetapi jaringan internet belum kembali, kamu bisa menghubungi call center operator provider. Sampaikan keluhan kamu dengan detail, termasuk lokasi dan jenis ponsel yang digunakan. Umumnya, panggilan ini berbayar. Oleh karena itu, pastikan kamu memiliki pulsa yang cukup, ya.

Nah, demikian penyebab jaringan internet hilang dan beberapa cara mengatasinya. Pengetahuan tentang masalah penyebab jaringan internet hilang dan cara mengatasinya ini wajib dimiliki, terlebih apabila kamu memiliki bisnis produk digital. Salah satunya, bisnis jual paket data melalui UMKM Go Digital Mitra OttoPay. Dengan demikian, kamu bisa membantu masalah jaringan internet yang hilang pada pelanggan.

Selamat mempraktikkan cara di atas!

Dhamar Januaji

Dhamar Januaji

Jika artikel ini bermanfaat, kamu bisa bagikan melalui:
Jika artikel ini bermanfaat, kamu bisa bagikan melalui: