Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru, Jangan Sampai Keliru!

7 Maret 2023
Daftar tarif listrik

PLN telah beberapa kali melakukan penyesuaian tarif listrik yang harus dibayar oleh pengguna. Sebagai orang yang setiap hari menggunakan listrik—apalagi jika kini kamu bertanggung jawab untuk membayar tagihannya setiap bulan, mengetahui besarnya biaya listrik per kWH perlu kamu ketahui. 

Pasalnya, penyesuaian tarif ini memiliki tren yang meningkat dan berdampak pada biaya yang harus dibayar setiap bulannya. Tak jarang, orang-orang mendadak kaget dan marah saat mengetahui tagihan listrik yang membludak karena tidak mengetahui tarif terbaru yang berlaku juga sudah meningkat.

Daftar Tarif Listrik Terbaru

Tarif Listrik

PLN memberlakukan tarif subsidi dan non-subsidi dengan ketentuan khusus. Berikut rinciannya.

Tarif Subsidi

Berlaku untuk pelanggan:

  • Kelompok rumah tangga dengan kapasitas daya 450 VA
  • Kelompok rumah tangga dengan kapasitas daya 900 VA
  • Kelompok sosial S1 dengan kapasitas daya 220 VA
  • Kelompok sosial S2 dengan kapasitas daya 450 VA sampai 200 kVA
  • Kelompok sosial S3 dengan kapasitas daya di atas 200 kVA
  • Kelompok usaha B1 dengan kapasitas daya 450 sampai 5.500 VA
  • Kelompok industri I1 dengan kapasitas daya 450 VA sampai 14 kVA
  • Kelompok industri I2 dengan kapasitas daya 14 sampai 200 kVA
  • RSUD dan fasilitas publik dengan kapasitas daya 450 hingga 5.500 VA

Tarif Non-Subsidi

  • Kelompok rumah tangga dengan kapasitas daya 900 VA : Rp1.352/kWh
  • Kelompok rumah tangga dengan kapasitas daya 1.300 VA : Rp1.444,70/kWh
  • Kelompok rumah tangga dengan kapasitas daya 2.200 VA : Rp1.444,70/kWh
  • Kelompok rumah tangga dengan kapasitas daya 3.500-5.500 VA : Rp1.699,53/kWh
  • Kelompok rumah tangga dengan kapasitas daya 6.600 VA : Rp1.699,53/kWh
  • Kelompok bisnis/industri dengan kapasitas daya 6.600 VA – 200 kVA: Rp1.444,70/kWh
  • Kelompok bisnis/industri dengan kapasitas daya 200 kVA : Rp1.114,74/kWh
  • Kelompok bisnis/industri dengan kapasitas daya 30.000 kVA: Rp996,74/kWh
  • Kelompok pemerintahan dengan kapasitas daya 6.600 VA – 200 kVA: Rp1.699,53/kWh
  • Kelompok pemerintahan dengan kapasitas daya >200 kVA : Rp1.522,88/kWh

Cara Cek Tagihan Listrik 

Tarif Listrik
Sumber : Orami

Cara cek tagihan listrik kini bisa dilakukan lewat beberapa cara seperti berikut.

WhatsApp PLN

  1. Buka aplikasi pesan di ponsel
  2. Ketik REK(spasi)NO ID PELANGGAN, misal REK 0123456789
  3. Kirim ke 8123

Call Center PLN

  1. Siapkan nomor ID pelanggan
  2. Hubungi 123
  3. Lakukan instruksi yang diberikan operator

Aplikasi OttoPay

  1. Buka aplikasi OttoPay
  2. Pilih menu (ikon) listrik 
  3. Masukkan nomor ID pelanggan
  4. Klik Cek Tagihan

Usai langkah ini, layar akan langsung menampilkan tagihan listrik yang belum terbayar. Kamu pun dapat langsung melakukan pembayaran di aplikasi OttoPay dengan klik ‘Piih Bayar’ dan selesaikan pembayaran sesuai instruksi yang muncul. Mudah, bukan?

Tips Hemat Listrik 

Tarif listrik yang terus meningkat membuat pelanggan harus lebih bijak dalam menggunakan listrik. Di samping meningkatkan emisi karbon dioksida di bumi, penggunaan listrik yang berlebihan juga tentu akan membuat tagihan jadi membengkak.

Karena itu, lakukan cara-cara berikut untuk pemakaian listrik yang efisien:

Pilih dan gunakan alat-alat listrik dengan watt rendah

Tak cuma model yang menarik, kualitas bagus, dan harga terjangkau, tetapi kamu juga perlu memperhatikan konsumsi daya masing-masing perangkat. Beberapa peralatan yang biasanya cukup boros listrik antara lain mesin cuci, magic jar, setrika, hair dryer, pompa air, microwave, dan AC.

Segera matikan jika tidak digunakan

Jangan biarkan alat-alat elektronik yang tidak digunakan masih dalam keadaan mengonsumsi listrik. Contoh kecil biasanya adalah lampu yang terus menyala meski kondisi sudah terang, televisi yang dibiarkan menyala meski tidak ada yang melihat, AC yang menyala saat ruangan ditinggal lama, dan sebagainya.

Perbanyak alternatif lainnya

Manfaatkan cara-cara lain yang bisa membantu hemat daya listrik, seperti penggunaan lampu LED daripada lampu bohlam atau neon biasa, perbanyak bukaan kaca untuk memperbanyak cahaya masuk, gunakan kipas angin dibandingkan AC, dan lain-lain.

Nah, itulah informasi terkait tarif listrik terbaru dan cara-cara yang bisa kamu lakukan untuk meminimalkan tagihan setiap bulan. Agar lebih hemat, gunakan OttoPay saat bayar tagihan listrik maupun beli token listrik. Prosesnya mudah, biayanya murah!

Dhamar Januaji

Dhamar Januaji

Jika artikel ini bermanfaat, kamu bisa bagikan melalui:
Jika artikel ini bermanfaat, kamu bisa bagikan melalui: