Umur Bukan Lagi Penghalang Untuk Bisa Go Digital

3 Agustus 2022

Quotes yang Bisa Semangatin Kamu

“Kegagalan hanyalah kesempatan untuk memulai lagi, kali ini lebih cerdas”

 

– Henry Ford Pendiri Ford Motor Company

Cerita Mitra OttoPay

Pak Sarkum, kesehariannya sebagai tukang jahit yang hanya melayani para pelanggan di sekitar rumahnya. Selama kurang lebih 10 tahun menjadi tukang jahit, tentu saja Pak Sarkum mempunyai banyak cerita, mulai dari pelanggan yang kadang suka marah karena jahitannya tidak cocok dengan keingannya, dihutangi, dan ada juga yang memberikan tips karena pelanggan tersebut puas dengan hasil jahitan dari Pak Sarkum.

Selain menjadi tukang jahit, Pak Sarkum juga menjadi penyedia Air Panas dan Es Batu untuk para pedagang kopi keliling di sekitar wilayahnya yaitu “Kemayoran”. Hingga pada akhirnya, salah satu pedagang kopi keliling pernah menanyakan dan request ke Pak Sarkum untuk menyediakan juga berbagai macam minuman seduh seperti, kopi sachet, minuman berasa lainnya yang biasanya sering dijual oleh pedagang kopi keliling.

Awalnya Pak Sarkum kebingungan untuk mencari supplier yang menjual minuman sachet tersebut dengan harga yang tidak terlalu mahal dan yang tidak perlu repot untuk keluar rumah pada saat ingin berbelanja. Hingga pada akhirnya, ada kejadian unik yang mana salah satu pedagang kopi keliling langganan Pak Sarkum bertemu dengan tim sales dari OttoPay. Dan pedagang kopi keliling tersebut pun menceritakan kebutuhan Pak Sarkum kepada tim sales dari OttoPay.

Hingga pada suatu hari, Jacksen (sales OttoPay) mendatangi rumah Pak Sarkum sekaligus tempatnya untuk mencari nafkah. Pak Sarkum menjelaskan kepada Jacksen kebutuhan yang ingin dia penuhi untuk para pedagang kopi keliling dan akhirnya Jacksen pun menjelaskan mengenai OttoPay secara singkat kepada Pak Sarkum sambil memperlihatkan aplikasi OttoPay.

Ingin tahu kisah selanjutnya tentang Pak Sarkum? Yuk, tonton video di bawah ini.

5 Cara Menata Warung Sembako Kecil yang Mudah Untuk Dilakukan!

  • Kelompokan Barang Sesuai dengan Kategori
  • Produk yang Mendekati Kedaluwarsa Diletakan di Depan
  • Meniru Susunan Minimarket
  • Memaksimalkan Dinding Yang Ada
  • Susun Barang Dengan Rapi

Yuk, sama-sama ikuti tips berikut ini supaya warung atau toko kelontong kamu terlihat lebih rapi dan bisa menarik pelanggan lebih banyak lagi. Jangan lupa untuk share rahasia ampuh ini ya Mitra OttoPay! Semoga bermanfaat.

Fadianto Pudan

Fadianto Pudan

Jika artikel ini bermanfaat, kamu bisa bagikan melalui:
Jika artikel ini bermanfaat, kamu bisa bagikan melalui: