Cara Cek Tagihan PDAM, Mudah dan Praktis

4 Januari 2023
Cara Cek Tagihan PDAM

Air merupakan kebutuhan yang sangat krusial. Tidak hanya rumah tangga, industri juga membutuhkan air bersih agar bisa beroperasi. Salah satu sumber air yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia adalah PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum).

PDAM merupakan perusahaan penyedia layanan air bersih lewat sistem berlangganan. Mirip dengan tagihan listrik, tagihan air juga perlu dibayar setiap bulannya sesuai dengan jumlah air yang kamu habiskan. Lalu, bagaimana cara cek tagihan PDAM?

Baca Juga: Mau Berbisnis? Ini 7 Cara Mudah Mendapatkan Modal Usaha

Secara umum, ada tiga cara utama melakukan pengecekan tagihan PDAM yakni:

Cara Cek Tagihan PDAM
Sumber : Envato

Cara Cek Tagihan PDAM Lewat Situs Resmi PDAM Setempat

Cara pertama untuk melakukan pengecekan tagihan PDAM adalah dengan mengakses situs resmi PDAM di kota tempat tinggalmu. Seperti yang kita ketahui, masing-masing cabang PDAM di setiap kota memiliki alamat situs yang berbeda-beda. Adapun langkah pengecekannya adalah:

  • Dengan menggunakan ponsel atau PC, buka alamat situs PDAM kota tempat tinggalmu.
  • Pilih menu informasi tagihan air pelanggan.
  • Masukkan ID pelanggan PDAM pada kolom yang sudah disediakan lalu tekan ‘Submit’ untuk memeriksa perkiraan tagihanmu.

Adapun daftar situs resmi PDAM di beberapa kota di Indonesia antara lain:

  • pdamkotabogor.go.id (Bogor)
  • pdamtkr.co.id (Tangerang)
  • tirtabhagasasi.co.id (Bekasi)
  • tirtaraharja.co.id (Cimahi)
  • pdam.denpasarkota.go.id (Denpasar)
  • pdamtirtaraya.co.id (Kubu Raya)
  • pdam.malangkab.go.id (Malang)
  • tirtanadi.co.id (Medan).

Jika alamat situs PDAM kotamu tidak ada dalam daftar di atas, kamu bisa menemukan informasinya di internet.

Baca Juga: 6 Ide Bisnis Minim Modal, Bisa Dijalankan Oleh Siapa Saja!

Cara Cek Tagihan PDAM Lewat ATM

Cara cek tagihan PDAM yang berikutnya adalah dengan menggunakan ATM. Hampir semua bank di Indonesia juga menyediakan layanan pembayaran tagihan air. Langkah-langkah pengecekannya mungkin akan berbeda, tergantung masing-masing bank. Namun, secara umum caranya adalah:

  • Siapkan kartu ATM kamu dan kunjungi ATM terdekat.
  • Masukkan kartu ke dalam mesin, tekan PIN dan tunggu sampai menu utama muncul.
  • Pada menu, pilih ‘Pembayaran’ atau ‘Pembelian’.
  • Pilih PDAM kota tempat tinggalmu. Jika tidak ada, kamu bisa menekan 04 dan menemukan daftar perusahaan PDAM lainnya.
  • Berikutnya, masukkan nomor pelanggan. Pastikan Anda tidak salah tekan.
  • Tunggu sampai rincian pembayaran muncul di layer.
  • Selanjutnya, kamu bisa melanjutkannya ke proses pembayaran atau menekan ‘Batal’ atau ‘Cancel’ jika hanya ingin melakukan pengecekan saja.

Cara Cek Tagihan PDAM Lewat OttoPay

Cara lain yang tidak kalah mudahnya untuk mengecek tagihan airmu adalah dengan menggunakan aplikasi OttoPay. Pertama, kamu tentu harus mengunduh aplikasi OttoPay dan melakukan registrasi. Selanjutnya, cek tagihan airmu dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  • Jalankan aplikasi OttoPay di ponsel Androidmu.
  • Pilih menu ‘Lainnya’ dan pilih PDAM.
  • Pilih menu ‘Layanan Tagihan Air’.
  • Masukkan nomor pelanggan, pastikan tidak ada kesalahan.
  • Klik ‘Cek Tagihan’.
  • Tunggu beberapa saat sampai rincian tagihanmu muncul di layar.

Di OttoPay, kamu tidak hanya bisa melakukan pengecekan tagihan tetapi bisa langsung melakukan pembayaran. Caranya adalah dengan melanjutkan langkah-langkah di atas dengan melakukan ‘Konfirmasi Tagihan’ lalu pilih ‘Bayar’. Masukkan PIN kamu dan tunggu sampai proses pembayaran selesai dan terkonfirmasi.

Itulah beberapa cara cek tagihan PDAM yang bisa kamu coba. Melakukan pengecekan secara berkala memang tidak wajib. Namun, ini penting untuk memudahkanmu melacak penggunaan air bulananmu. Selain itu, dengan melakukan pengecekan kamu juga bisa mempersiapkan dana yang cukup untuk melakukan pembayaran tagihan nantinya.

Dengan OttoPay, kamu tidak hanya bisa melakukan pengecekan dan pembayaran tagihan airmu sendiri tetapi juga untuk orang lain. Caranya adalah dengan menyediakan jasa pembayaran berbagai tagihan. Tidak hanya membantu orang-orang di sekitarmu, kamu juga bisa memanfaatkannya sebagai kesempatan untuk mencari cuan.

Yuk, unduh aplikasi OttoPay sekarang juga di sini dan jadilah mitra OttoPay untuk raih banyak keuntungan!

Dhamar Januaji

Dhamar Januaji

Jika artikel ini bermanfaat, kamu bisa bagikan melalui:
Jika artikel ini bermanfaat, kamu bisa bagikan melalui: